Bacalah Kumpulan Kalimat Penutup Pidato Terbaik !

Contoh Kalimat Penutup Pidato - Halo Sobat bahasa ! Pernahkah kalian membaca atau mendengar sebuah pidato ? Tentu saja pernah, bukan ? Nah, artikel kali ini akan menyajikan beberapa pilihan kalimat dan salam penutup pidato yang dapat Anda jadikan referensi dalam menyusun teks pidato. 

Baiklah, tanpa berlama-lama lagi, di bawah ini merupakan kumpulan kalimat penutup pidato terbaik. Selamat membaca!


Kalimat Penutup Pidato

Terimakasih para audien yang telah mengikuti pidato saya selama beberapa jam ini, semoga apa yang saya sampaikan tidak hanya sekedar menjadi angin lalu akan tetapi dapat menjadi pelajaran bagi kita semua. Sekian dari saya terimakasih.
 
Jadi itulah yang dapat sampaikan, semua yang saya sampaikan bertujuan untuk berbagi sedikit ilmu untuk para audien. Semoga kita masih bisa melanjutkan silaturahmi setelah ini. Terimakasih dan selamat siang.

Baca Juga

 
Baiklah, sekian penjelasan dari pidato saya, semoga kita bisa mengambil pelajaran dari apa yang kita bicarakan siang hari ini. Beribu terimakasi saya sampaikan untuk kesempatan yang baik ini.
 
Terimakasih untuk kesempatan yang telah di berikan kepada saya hari ini, saya ucapkan banyak – banyak terimakasih kepada panitia dan pengunjung. Selamat siang.
 
Mohon maaf jikalau perkataan saya menyinggung perasaan banyak pihak. Terimakasih dan assalamu’alaikum.
 
Jadi apa yang kita dapat hari ini adalah bahwa ...., ...., semoga kita semua bisa menjadi orang yang lebih baik setelah ini.
 
Itulah pidato yang dapat saya sampaikan, sebagaimana kita ketahui kesempurnaan hanyalah milik Allah dan tempat kesalahan dan dosa adalam manusia, oleh karena itu saya mohon maaf atas kekurangan saya dan saya ahiri, wabillahi toufik wal hidayat, wassalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh.
 
Demikian pidato yang dapat saya sampaikan, wassalamu’alaikum wr.wb.
 
Baiklah, itulah semua yang dapat saya sampaikan semoga kita dapat mengambil berkah dari pidato saya hari ini. Terimakasih.
 
Terima kasih banyak karena telah memberikan kesempatan kepada saya untuk menyampaikan pidato singkat ini. Semoga ini dapat menjadi berkah bai kita semua. Selamat siang.
 
Demikianlah yang bisa saya sampaikan pada kesempatan pagi ini, semoga ada ilmu yang bisa kita ambil setelah ini. Assalamu’alaikum.
 
Demikianlah, kesalahan adalah milik manusia karena manusia tidak ada yang sempurna. Kekurangan, kesalahan adalah milik manusia. Dan kesempurnaan hanya milik Tuhan. Tidak ada yang sempurna selain Allah, kepada anda saya mohon maaf dan ampun kepada Allah.
 
Demikianlah, yang bisa saya sampaikan. Tidak ada yang bisa saya sampaikan selain maaf apabila saya bersalah, dan banyak terimakasih karena saya sudah di undang dalam acara ini untuk memberikan pidato. Selamat sore.
 
Apabila selama saya bicara, telah menyakiti perasaan saudara maka saya mohon maaf karena sebenarnya itu adalah ketidak sengajaan saya. Karena saya hanyalah manusia biasa. Terimakasih
 
Demikianlah pidato saya. Saya ingin mengucapkan terimakasih sebesar – besarnya kepada segenap panitia dan bapak ibu guru karena saya telah diundang dalam kesempatan yang membahagiakan ini. Terimakasih.
 
Baiklah sekian dan terimakasih karena telah menyimak pidato saya.
 
Terimakasih ibu bapak guru karena telah mengizinkan saya berdiri di sini untuk menyampaikan sedikit ilmu. Semoga ilmu yang saya bagikan dapat berguna bagi kita semua. Terimakasih
 
Baiklah, demikian pidato saya pada kesempatan yang indah ini semoga menjadi manfaat bagi kita semua. Terimakasih.
 
Baiklah, jadi kesimpulan dari pembicaraan saya kali ini adalah 1...., 2..., 3.. semoga dari apa yang sudah saya sampaikan bisa menjadi kebaikan bagi kita semua.
 
Terima kasih kepada seluruh panitia dan bapak ibu yang sudah menyimak pidato saya. Saya mohon maaf karena saya mungkin membuat kesalahan selama pembicaraan saya. Assalamu’alaikum
 
Ini adalah kesempatan sangat baik karena saya telah diberi kesempatan untuk membagikan ilmu saya kepada adik – adik sekalian. Akan tetapi saya mohon maaf sebesar – besarnya jika saya telah melakukan kesalahan. Terimakasih 



Nah, demikianlah kalimat penutup pidato kali ini. Untuk referensi Sobat, bacalah beberapa kumpulan pidato berikut ini:

Baiklah, sampai di sini perjumpaan. Terimakasih telah membaca dan sampai berjumpa kembali pada artikel-artikel menarik lainnya.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Bacalah Kumpulan Kalimat Penutup Pidato Terbaik !"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel